Saturday, September 27, 2014

Bermain dengan kertas

Dengan kertas, tentu saja kita bisa membuat berbagai macam permainan. Aku dan anak-anak memang terbiasa membuat mainan sendiri. Anak-anakku gampang bosan dan sayang kalau mainan baru hanya dimainkan sebentar saja. Sambil dikit-dikit mengajarkan anak generasi instan ini tentang proses. Bila kita menginginkan sesuatu, harus ada proses yang dilalui. Hasilnya pun kadang memuaskan kadang tidak. Generasi instan bila ingin mengetahui sesuatu, tinggal klik key word, semua yang dibutuhkan muncul. Bahwa perlu membaca atau menguji sesuatu mungkin jarang dilakukan. Eh ngelantuuurrr...hahaha. Pokoknya inilah mainan kami, dengan bahan-bahan yang ada bisa jadi sesuatu yang keren juga hahaha.

No comments:

Post a Comment